Jumat, 11 Desember 2020

Cara Reset Password Akun Seamolec Via HP

Sekarang era media daring sudah sangat luas dan menyentuh berbagai bidang, termasuk di Pendidikan dan Pelatihan. Salah satu Diklat Online yang sangat produktif adalah Seamolec. 
Seamolec sangat sering mengadakan pelatihan yang sertifikatnya diunggah di internet dan dapat diunduh oleh pesertanya. Syarat utamanya peserta harus memiliki akun terdaftar di Seamolec menggunakan Email.

Bagaimana jika lupa password akun Seamolec?
Berikut ini cara mereset password akun Seamolec.
Persyaratan: anda harus ingat Email dan bisa login ke Email yang didaftarkan ke Seamolec.
Cara Mereset:
✅ Buka alamat login Seamolec di: http://etraining.seamolec.org/login
✅ Klik Forgot password?
✅ Masukkan alamat Email yang didaftarkan ke Seamolec, lalu klik Reset my password

✅ Muncul Success! Lalu buka Email  (pastikan email yang dibuka adalah yang didaftarkan)

✅ Buka Email Masuk dari Training Seamolec

✅ Password baru akan tercantum di Email masuk

✅ Coba gunakan login

Silakan Cari di sini

Berita Terkini